Nganjuk, serayunusantara.com – Pemerintah Kabupaten Nganjuk melalui Dinas Perhubungan Nganjuk kembali membuka program Mudik Gratis 2025 bagi masyarakat Kota Angin yang ingin pulang kampung saat Lebaran.
Program ini bertujuan untuk memberikan layanan transportasi yang aman, nyaman, dan gratis bagi para pemudik, serta mengurangi kepadatan lalu lintas dan risiko kecelakaan.
Mengutip laman Pemkab Nganjuk, Jumat (28/2/2025), program Mudik Gratis tahun ini menyediakan dua rute, yakni Nganjuk–Surabaya dan Nganjuk–Jakarta.
Pendaftaran dilakukan secara online melalui Google Form. Calon pemudik diwajibkan mengisi biodata lengkap, tujuan mudik, serta jumlah penumpang yang ikut serta. Selain itu, mereka juga harus menyiapkan persyaratan berupa fotokopi KTP atau KK bagi yang belum memiliki KTP.
Baca Juga: Polres Nganjuk Gelar Syukuran Harlantas Bhayangkara ke-68
Setelah pendaftaran online, calon pemudik harus melakukan verifikasi dan pengambilan tiket secara langsung di Kantor Dishub Nganjuk, yang berlokasi di Jalan Gatot Subroto No. 3 pada hari Senin–Jumat pukul 09.00–14.00 WIB.
Dengan adanya program ini, diharapkan masyarakat bisa menikmati perjalanan mudik dengan lebih aman dan nyaman. (Kominfo Jatim)