Diunggah pada: 13 Februari 2025
21:53:15
206
Jatim Newsroom – Program Studi Teknik Informatika Politeknik Negeri Jember (Polije) Program Studi di Luar Kampus Utama (PSDKU) Kabupaten Nganjuk sukses menggelar Tif Exhibition, sebuah pameran karya tugas akhir mahasiswa pada Kamis (13/2/2025) di Kampus 3 Nganjuk.
Ajang tahunan ini menjadi wadah bagi mahasiswa untuk memamerkan berbagai inovasi teknologi yang telah mereka kembangkan, baik dalam bentuk aplikasi mobile, website, maupun Internet of Things (IoT).
Vero Renanda, Ketua Pelaksana Tif Exhibition, menjelaskan kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan hasil rancangan teknologi mahasiswa kepada masyarakat. “Tif Exhibition menjadi ajang bagi mahasiswa untuk menunjukkan kreativitas mereka dalam bidang teknologi, sekaligus memacu semangat untuk terus berinovasi,” ujarnya.
Tahun ini, pameran mengusung tema Java Tech Exhibition, yang berfokus pada inovasi teknologi berbasis kearifan lokal. Ratna Indah Anggraini, selaku sie acara, menyampaikan bahwa mahasiswa tidak hanya menciptakan teknologi, tetapi juga mengintegrasikannya dengan potensi lokal yang ada di Kabupaten Nganjuk. “Kami ingin inovasi teknologi yang dihasilkan dapat mendukung digitalisasi dengan mengangkat kearifan lokal daerah,” ungkapnya melalui laman Pemerintah Kabupaten Nganjuk.
Sebanyak 27 kelompok mahasiswa dari semester satu, tiga, dan lima turut serta dalam pameran ini. Salah satu peserta, Ahmad Bahrul Maarif, mengungkapkan rasa bangganya karena bisa memperkenalkan aplikasi buatannya, Nganjuk Visit. Aplikasi berbasis website dan mobile ini menyajikan informasi lengkap tentang wisata di Kabupaten Nganjuk, termasuk kuliner khas, agenda event daerah, hingga layanan pemesanan tiket wisata secara online.
“Harapannya, aplikasi ini bisa dimanfaatkan oleh Dinas Kepemudaan, Olahraga, Kebudayaan, dan Pariwisata Kabupaten Nganjuk untuk mendukung promosi wisata daerah,” kata Bahrul.
Ia juga menambahkan timnya telah mendapatkan tawaran kerja sama dari Dinas Perumahan dan Permukiman (Perkim) Nganjuk untuk mengembangkan aplikasi pendataan rumah tidak layak huni di daerah tersebut.
Melalui Tif Exhibition, diharapkan mahasiswa Teknik Informatika Polije Jember PSDKU Nganjuk dapat lebih berdampak bagi masyarakat dengan menerapkan ilmu yang mereka peroleh di bangku perkuliahan ke dalam produk teknologi yang bermanfaat. (idc/s)